06 November 2018

Lari Dari Masalah

Leave a Comment


“Lari dari masalah enak banget yah” ujar seorang remaja setelah melihat Setya Novanto berusaha kabur dari penyidik.

Setiap makhluk hidup sudah pasti memiliki masalah. Mulai dari amoeba, plankton, jaguar, platipus, cekibar, paus biru, dan bahkan manusia pernah menghadapi masalah. Banyak yang lari dari masalah, banyak juga yang menghadapinya. Menghadapi masalah, ada dua kemungkinan; Berhasil dan Gagal.

Baru-baru ini saya tertimpa banyak masalah; masalah percintaan, masalah pertemanan, masalah kuliah, dan berbagai masalah lainnya. Seandainya masalah datang dengan permisi, sudah pasti ia tidak akan saya persilakan masuk. Biarlah ia di luar, biar pergi dengan sendirinya.

Sayangnya tidak, masalah tidak seperti itu. Ia datang tak pernah permisi, tak pandang bulu, tak kenal waktu, tak tik dum wer.

Minggu lalu saya dijauhi kekasih, kemarin kaki saya keseleo, hari ini bisnis kecil-kecilan saya dan teman saya gagal, besok saya hidup galau.

Saya belajar dari pengalaman yang sudah lalu. Selain polisi nakal, masalah juga harus dihadapi. Setiap ada masalah, saya berusaha selalu mengucap syukur alhamdulillah, walau itu berat.

Masalah membuat manusia yang mengalaminya merasa tak hidup, tapi tak juga mati. Hidup merasa tidak berwarna, mimpi seakan buyar, hidup serasa fana, walau memang sudah seharusnya. Hidup segan mati pun tak mau.

Saya selalu berbaik sangka, bahwa masalah datang untuk menguji kita. Saya juga yakin, Allah menurunkan masalah sesuai kesanggupan makhluknya. Jika ada masalah, lebih baik berdoa, sebab bicara belum tentu didengar, menulis belum tentu dibaca, berseni belum tentu dihargai.

Beberapa orang lebih memilih memendam masalah dan tidak mengumbarnya, beberapa lagi memilih melakukan hal-hal gila. Saya mencoba memendamnya dengan melakukan hal-hal gila. Namun ternyata yang saya butuhkan adalah perhatian. Perhatian memang penting, terlebih perhatian dari orang tersayang. Seandainya saya tidak dapat perhatian, mungkin saya sudah terlanjur menjadi gila seperti orang-orang gila pada umumnya.

Ingin lari dari masalah, namun rasanya terlalu cemen. Hadapi setiap masalahmu, bersabar di setiap masalahmu, dan jangan lari dari masalahmu. Lari dari masalah malah memperburuk masalah itu sendiri. Setya Novanto contohnya.
If You Enjoyed This, Take 5 Seconds To Share It

0 komentar:

Post a Comment